Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Bekasi membuka pendaftaran penjaringan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi untuk Pilkada 2024. Hingga saat ini, terhitung sudah ada tiga orang yang mendaftar.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Kota Bekasi, Tanti Herawati mengatakan tiga orang yang mendaftar itu adalah Kader PDIP Mochtar Mohammad, Sholihin dari PPP, dan Nofel Saleh Hilabi dari Partai Golkar.
“Sudah ada 3 bacawalkot saat ini, Mochtar mohammad dari PDIP, Sholihin dari PPP, Nofel dari Golkar,” kata Tanti pada Rabu 22 Mei 2024.
Tanti menjelaskan, pihaknya telah membuka pendaftaran penjaringan Bacawalkot Bekasi sejak tanggal 27 April lalu. Rencananya, pendaftaran akan tetap dibuka sampai tanggal 27 Juli 2024 mendatang.
“Jangka waktu pendaftaran dari tgl 27 April sampai tanggal 27 Juli,” jelasnya.