Putra bungsu Presiden RI, Joko Widodo yakni Kaesang Pangarep dikabarkan masuk dalam Bursa Calon Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024 mendatang.
Relawan Kaesang Pangarep beberapa waktu lalu telah mengambil formulir pendaftaran maju sebagai bakal calon wali kota Bekasi ke DPC PKB Kota Bekasi.
Namun, hingga saat ini diakui oleh DPC PKB Kota Bekasi, Kaesang Pangarep belum mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wali Kota Bekasi.
Baca juga : Kaesang Belum Kembalikan Formulir Bacawalkot, Ini Kata DPC PKB Kota Bekasi
Kepala Divisi Tim Media Pro Relawan Pro Prabowo Gibran (Pa-Gi), Maruap Sianturi mengaku pihaknya sampai saat ini masih melakukan koordinasi agar bisa secepatnya bertemu dengan Kaesang.
“Terkait pengembalian formulir, masih dikomunikasikan dengan mas Kaesang nya. Soalnya hari libur nasional beberapa hari ini, maka beberapa kegiatan tertunda. Kita upayakan secepatnya bisa bertemu,” kata dia pada Minggu 12 Mei 2024.
Lebih lanjut, pihaknya juga belum bisa memastikan terkait kapan waktu pengembalian tersebut. Pasalnya, pihaknya saat ini masih berusaha untuk melakukan kordinasi secara langsung dengan Kaesang Pangarep.
“Sejauh ini informasi yang kita dapat, masih belum dapat tersampaikan langsung ke mas Kaesang nya, masih sebatas sekitar instrumen nya, Jadi belum bisa kita beri kepastian, begitu,” tutupnya.