Peristiwa

Pemkab Bekasi Buka Posko Bencana Puting Beliung

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi membuka posko bencana puting beliung di Kantor Desa Sumberjaya, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi membuka posko bencana puting beliung di Kantor Desa Sumberjaya, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi. Posko yang berisi para anggota BPBD, Desa dan instansi terkait itu untuk mendata jumlah warga yang terdampak bencana angin puting beliung.

Penjabat Kepala Desa Sumberjaya, Sumardi mengungkap pendataan warga terdampak dilakukan hingga proses penanganan bencana ini selesai.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Kami sudah berkoordinasi melalui WA grup untuk berkoordinasi ke RT RW agar segera melapor ke kami warga terdampak,” katanya, Kamis, 06 Februari 2025.

Saat ini, sebanyak 352 Kepala Keluarga terdampak bencana angin puting beliung. Sebagian besar, kerusakan rumah warga pada atap baik tertimpa tiang listrik maupun terbang terbawa angin. Untuk bantuan berupa material bangunan, pihaknya akan berkoodinasi ke instansi terkait.

Namun ia memastikan bahwa bantuan logistik yang sudah tersedia dan disalurkan berupa mie instan, terpal, selimut, air mineral dan obat-obatan.

“Harapan kami, stakeholder terkait dapat berjibaku bersama menangani bencana angin puting beliung ini hingga tuntas,” tutupnya.

Peristiwa

“Awal mulanya kita enggak tahu nih kalau di sini ada kubangan, dia menggali lubang persis di depan rumah saya, nih. Baunya luar biasa, baunya kayak comberan, pokoknya enggak enak di tenggorokan, enggak enak di hidung, agak-agak perih kalau kalau dihirup gitu.” kata Subur dikutip Bekasiguide.com, Jumat 31 Oktober 2025.

Peristiwa

“Jadi modus operasi dari peristiwa ini adalah tersangka WS menyuntikan dan menjual tabung bright gas non-subsidi 12 kg dari tabung gas 3 kg yang subsidi dengan cara memindahkan isi dari tabung gas LPG 3 kg ke dalam tabung bright gas non-subsidi 12 kilogram,” kata Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa dikutip Bekasiguide.com, Kamis 30 Oktober 2025.

Peristiwa

“Jadi memang kita rutin melakukan itu setiap tahun. Targetnya adalah untuk melakukan vaksinasi rabies kepada Hewan Penular Rabies. Nah, hewan penular rabies itu kategorinya adalah ada berjenis anjing, kucing, kemudian kera, musang. Salah satunya itu,” kata Laili dikutip Bekasiguide.com, Kamis 30 Oktober 2025.

Exit mobile version