Peristiwa

Aktor Laga Sandy Permana Tewas Jadi Korban Penusukan di Cibarusah

Aktor laga, Sandy Permana (46) meninggal dunia usai jadi korban penusukan di Perumahan TNI/Polri, RT05 RW08 Desa Cibarusah Jaya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Minggu 12 Januari 2025.

Ketua RT, Sudarmaji mengatakan kejadian bermula saat korban tengah mengendarai sepeda listrik menuju rumahnya. Tiba-tiba, korban didatangi pelaku lalu langsung ditikam menggunakan senjata tajam

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Ada warga dari RT lain yang mengetahui kejadian itu (penikaman), korban dan pelaku saling mengenal,” katanya dikutip Bekasiguide.com, Minggu 12 Januari 2025.

Ia menduga, bahwa pelaku mempunyai dendam pribadi terhadap korban. Lantaran, sebelumnya pelaku dan korban pernah terlibat perdebatan.

“Kita ada kegiatan lingkungan, rapat warga, di situ terjadi perdebatan, dan dari perdebatan itu membuat korban tidak senang dan berencana memberikan somasi kepada tersangka, dugaan dendam pribadi,” ungkapnya.

Usai ditusuk, korban langsung menghampiri rumah warga yang berprofesi sebagai perawat untuk meminta bantuan. Berdasarkan pemeriksaan, korban mengalami luka tusukan di badan, pipi, kepala dan lehernya.

“Infonya (korban ditikam) di badan samping, pipi, kepala atau di leher, tiga titik katanya,” ucapnya.

Nahas, nyawa korban tidak bisa tertolong walaupun warga sudah berusaha mengevakuasi ke rumah sakit. Korban pun dinyatakan meninggal dunia usai dilarikan ke Rumah Sakit.

Peristiwa

“Sekitar pukul 11 kami mendapat laporan dari Babin bahwa ada warga yang menjadi korban kebakaran. Dugaan sementara api berasal dari colokan listrik yang terlalu banyak sehingga menimbulkan percikan api dan menyambar bahan bakar minyak atau bensin yang saat itu sedang dituang,” ujar Sugiharto dikutip Bekasiguide.com, Rabu 31 Desember 2025.

Peristiwa

“Dugaan sementara penyebab kebakaran adalah puntung rokok yang dibuang sembarangan. Api membakar ruko dengan luas area terdampak sekitar 21 meter, namun berhasil kami tangani agar tidak meluas,” kata Rusmanto dikutip Bekasiguide.com, Jumat 26 Desember 2025.

Exit mobile version