Peristiwa

Penumpang Wanita Jatuh ke Kolong Peron Stasiun Kranji, KCI Ungkap Kondisinya

Proses evakuasi penumpang yang jatuh ke celah peron ( Sc : Infobekasi infobekasi)

Seorang penumpang wanita jatuh terperosok dari celah kereta dan peron di Stasiun Kranji Kota Bekasi. Pihak KAI Commuter Line memberikan penjelasan.

Manager Public Relation KAI Commuter, Leza Arlan mengatakan penumpang itu diduga terburu-buru sehingga tidak fokus dengan langkahnya saat hendak turun dari kereta. Mengetahui kejadian itu, petugas KAI di lokasi kejadian langsung menolong pengguna yang terperosok tersebut.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Petugas pengamanan memastikan pengguna yang terperosok dan KRL aman untuk diberangkat kembali,” kata Leza, Senin, 02 September 2024.

Atas kejadian tersebut, penumpang wanita itu mengalami luka ringan, setelah berangsur membaik ia kembali melanjutkan perjalanannya.

KAI Commuter mengimbau kepada seluruh penumpang untuk tetap fokus pada saat melangkah dengan memperhatikan celah antar peron. Para penumpang juga diminta tidak terburu-buru dan saling dorong.

“Pengguna Juga diimbau untuk serta selalu berdiri dibelakang garis aman peron dan selalu ikuti arahan dan instruksi petugas di stasiun,” tutup Leza.

Exit mobile version