Pendidikan

Bina Insani University Gandeng Kampus Thailand Untuk MBKM

BEKASI- Bina Insani University (BIU) menandatangani kesepakatan kerjasama dengan perguruan tinggi Thailand. Perguruan tinggi tersebut adalah Thaksina Business Technological College dan Minburi Technical College.

Rektor Bina Insani University, Indra Muis, menuturkan, pada kesempatan tersebut kedua belah pihak bersepakat untuk melaksanakan program internasionalisasi secara bersama-sama.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Butir kerjasama yang disepakati meliputi pertukaran mahasiswa, peningkatan kapasitas melalui pelatihan bersama, penelitian dan publikasi bersama, pengabdian masyarakat internasional, visiting professor dan lain-lain,” katanya, Rabu (14/6/2023).

Sambung Indra, kesepakatan kerjasama ini erat kaitannya dengan program Kampus Merdeka dan Merdeka Belajar yang lazim disebut MBKM.

Melalui kesepakatan ini para mahasiswa BIU dapat mengikuti program MBKM, seperti alih kredit, magang internasional, studi independen, pengabdian kepada masyakarat internasional, penelitian dan publikasi bersama dengan para mahasiswa kampus mitra luar negeri.

“Upaya kami saat ini adalah berkolaborasi dengan para mitra baik dalam negeri maupun luar negeri guna implementasi MBKM. Kami yakin kualitas penyelenggaraan pendidikan di BIU menjadi semakin baik melalui MBKM,” kata Indra pasti.

Kesepakatan kerjasama ini ditandatangani oleh Rita Wahyuni Arifin selaku Dekan Fakultas Informatika dan Kristiana Widiawati selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Business. Sedangkan pihak Thaksina Business Technological College diwakili oleh Mr. Rafael Marvil Jr selaku Assistant Director and Mr. Taweesak Kewthong selaku Direktur Minburi Technical College.

Menurut Rita Wahyuni Arifin, kesepakatan kerjasama yang baru saja ditandatangani para pihak mendorong fakultas yang dipimpinnya untuk lebih produktif lagi dalam implementasi program kerjasama luar negeri.

“Melalui implementasi kerjasama ini, kami berharap kualitas pendidikan di Fakultas Informatika BIU menjadi semakin tinggi,” ungkap Rita.

Sementara itu, Kristiana Widiawati selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis BIU yang juga turut dalam kegiatan penandatangan kesepakatan kerjasama internasional mengaku bahwa pihaknya akan sangat terbantu dalam mewujudkan program-program internasionalisasi pada fakultas yang dipimpinnya.

“Saat ini kami sedang fokus untuk menyelenggarakan kegiatan-kegiatan internasional pada lingkup fakultas guna meningkatkan kualitas lulusan.

“Selain itu juga untuk meningkatkan kinerja dosen dalam implementasi kegitan di luar kampus dalam bentuk mengajar mahasiswa asing atau pertukaran dosen,” tutur Kristiana. (Ri)

Pendidikan

“Perpustakaan fisik kami terbatas. Kalau menampung lebih dari 20-25 siswa, suasananya jadi kurang nyaman. Dari situlah muncul gagasan untuk menghadirkan ruang baca digital. Anak-anak bisa mengakses bahan bacaan, buku pelajaran, maupun literasi lewat gadget mereka, kapan saja dan di mana saja,” ungkap Arief dikutip bekasiguide.com pada Kamis, 02 Oktober 2025.

Exit mobile version