Metropolitan

SHSD Grand Kamala Lagoon Re Opening, Pemkot Bekasi Tegaskan Dukungan untuk Pelaku Usaha

Restoran Sambal Hejo Sambal Dadak (SHSD) Grand Kamala Lagoon resmi kembali beroperasi melalui agenda reopening pada Sabtu (17/01/2026). Reopening dilakukan setelah SHSD sempat terdampak musibah kebakaran sekitar dua bulan setengah silam.

Reopening SHSD turut mendapat perhatian dari Pemerintah Kota Bekasi. Wakil Wali Kota Bekasi Abdul Harris Bobihoe menegaskan komitmen Pemkot Bekasi untuk terus memberikan dukungan kepada pelaku usaha yang baru bangkit pasca musibah, termasuk SHSD, sekaligus memperkuat pembinaan bagi UMKM di Kota Bekasi.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Kita sangat memperhatikan. Janganlah ini besar, yang kecil pun UMKM itu kita akan terus bangun. Karena kita sadar perekonomian itu tidak harus dengan industri besar, tapi industri-industri kecil seperti rumah makan, SHSD ini, juga para UMKM,” kata Abdul Harris Bobihoe dikutip bekasiguide.com, Sabtu 17 Januari 2026.

Ia menilai, sektor kuliner seperti SHSD memiliki peran penting dalam menggerakkan ekonomi lokal dan ikut menopang pendapatan daerah. Karena itu, Pemkot Bekasi berupaya mendorong agar pelaku usaha di sektor tersebut dapat terus tumbuh dan berkembang.

Abdul Harris juga menyampaikan, Pemkot Bekasi tengah menyiapkan program pengembangan destinasi wisata air di kawasan Kalimalang. Menurutnya, rencana tersebut akan mendukung perputaran ekonomi dan memberi ruang promosi bagi pelaku usaha kuliner serta produk UMKM lokal.

“Kita akan membuat destinasi wisata air Kalimalang ini, depan sini. Mulai dari Metropolitan Mall sampai Lagoon ini, kita akan bangun sekitar 2 kilometer,” ujarnya.

Ia menjelaskan, sepanjang kawasan itu nantinya dapat dimanfaatkan masyarakat untuk aktivitas wisata. Pemkot Bekasi juga berencana menata jembatan agar lebih mendukung konsep wisata air, sehingga kawasan tersebut menjadi lebih hidup.

“Di situ orang bisa berwisata air di bawah. Sepanjang kali itu, kita akan buat untuk orang-orang bisa mencari apa yang ada di Bekasi seperti kue dan lain sebagainya,” jelasnya.

Selain pengembangan kawasan, Pemkot Bekasi juga menyiapkan program pembinaan UMKM, termasuk di bidang makanan dan minuman. Pembinaan tersebut mencakup peningkatan kualitas produksi hingga penguatan kemasan produk agar lebih menarik dan mampu bersaing.

“Pembinaan terus kita lakukan UMKM, pertama tentang bagaimana mereka mengolah makanan, kemudian yang kedua yang penting adalah bagaimana mereka mengemas,” kata Abdul Harris.

Terkait pemulihan usaha pasca musibah, Abdul Harris menyebut Pemkot Bekasi menyiapkan dukungan melalui skema kredit lunak bersama Bank Jabar Banten (BJB) untuk membantu pelaku usaha kembali bangkit.

“Ada, kita memang menyiapkan juga bantuan, kredit lunak dari Pemerintah Kota Bekasi bersama dengan Bank Jabar Banten untuk membantu para UMKM,” ujarnya.

Ia menambahkan, dukungan juga diperkuat melalui kolaborasi lintas perangkat daerah, serta mendorong keterlibatan pihak swasta melalui program CSR untuk membantu penguatan usaha di Kota Bekasi.

“Kita kerja samakan, berkolaborasi dengan dinas yang lain, dalam hal kita bagaimana melakukan upaya untuk mempromosikan,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Abdul Harris juga menegaskan kemudahan perizinan bagi pelaku usaha. Ia menyebut layanan perizinan satu pintu dapat diselesaikan cepat selama dokumen persyaratan lengkap.

“Kalau memang semua dokumen selesai itu bisa satu hari saja sudah selesai. Kita tidak akan memperpanjang, tidak akan di lama lamain,” tegasnya.

Menurut Abdul Harris, sektor kuliner menjadi salah satu kekuatan Kota Bekasi. Ia menyebut wisata kuliner menjadi daya tarik yang terus didorong karena Bekasi tidak memiliki wisata alam besar seperti laut maupun gunung.

“Bagi Kota Bekasi yang kotanya tidak punya wisata yang besar, jadi wisata kuliner ini adalah hak kita,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Abdul Harris memberikan apresiasi atas kembalinya SHSD beroperasi dan berharap SHSD terus berkembang sebagai salah satu destinasi kuliner unggulan di Kota Bekasi.

“Pokoknya satu kalimat, SHSD memang top banget,” pungkasnya.

Exit mobile version