Politik

Gerindra Kota Bekasi Daftarkan 50 Bacaleg ke KPU

Partai Gerindra Kota Bekasi mendaftarkan 50 bakal calon legislatif (Bacaleg) untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 ke Kantor Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi, Minggu (14/5/2023).

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Bekasi, Raden Eko mengatakan, pihaknya optimis Gerindra akan meraih target sebanyak 12 kursi di DPRD Kota Bekasi.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Target kita 12 kursi untuk di DPRD Kota Bekasi. Gerindra menang, Prabowo Presiden,” tegas Eko kepada awak media.

Eko pun berharap, pagelaran Pemilu 2024, khususnya di Kota Bekasi bisa berjalan dengan lancar, aman, kondusif dan tanpa adanya gesekan apapun.

Selanjutnya, terkait isu pengunduran sejumlah Bacaleg dari Gerindra, Eko menanggapi santai hal tersebut. Menurutnya, keluar-masuknya kader dalam suatu partai merupakan hal yang biasa.

“Dan hal itu tidak mengurangi dan memperkecil jumlah kader Gerindra Kota Bekasoi. Karena semua pasti punya pilihan partai politik masing-masing ya,” tutup Eko. (Bams)

Politik

“Laporan Hasil Pemeriksaan BPK didapati temuan terkait masalah infrastruktur di Dinas BMSDA dengan salah satu hasil rekomendasinya adalah pengawasan dan pengendalian terhadap pelaksanaan kegiatan belanja terkait kekurangan volume pengerjaan infrastruktur yang menjadi tanggung jawabnya sehingga mengakibatkan pengembalian uang sebesar Rp579 juta ke RKUD (Rekening Umum Kas Daerah),” jelas Ketua Komisi II DPRD Kota Bekasi, Latu Har Hary dikutip bekasiguide.com pada Jumat, 27 Jumat 2025.

Exit mobile version