EkbisFeatured

LPCK Siapkan Produk Baru Bagi Generasi Muda di Lippo Cikarang Cosmopolis

Rumah tapak baru yang terjangkau di Lippo Cikarang Cosmopolis. (Photo: Istimewa)

CIKARANG- Marketplace property Rumah123 memperlihatkan adanya perubahan signifikan dalam minat generasi muda terhadap properti. Kekinian semakin banyak yang mulai menganggap pentingnya memiliki rumah.

Sebelumnya, mereka cenderung lebih memilih untuk menyewa hunian. Perubahan signifikan tersebut tercantum di dalam laporan bertajuk 123 Property Recap 2024: The Youth Moves.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

Masih di dalam laporan yang sama, disebutkan juga bahwa generasi muda cenderung lebih memilih rumah dengan segmen harga lebih murah. Misal, untuk rumah dengan segmen harga di bawah Rp400 juta, peminat berusia 18-24 tahun mencatatkan proporsi 18,8%.

Sementara usia 25-34 tahun sebesar 15,5%. Dan, kelompok usia 35-44 tahun sebesar 14%, dan 45-54 tahun sekitar 12,4%.

Di segmen harga Rp1-3 miliar, kelompok usia yang semakin tua mencatatkan proporsi yang lebih besar. Begitu juga dengan rumah di atas Rp5 miliar, yang paling banyak diminati oleh kelompok umur 45-54 tahun.

Head of Research Rumah123, Marisa Jaya, menyampaikan bahwa perbedaan itu disebabkan preferensi generasi muda cenderung disesuaikan dengan kemampuan finansial mereka yang masih dalam tahap awal membangun kestabilan ekonomi.

“Kelompok usia 18-34 tahun lebih memilih rumah dengan harga lebih terjangkau sebagai langkah awal memiliki hunian. Sementara itu, kelompok usia yang semakin tua, seperti 35-54 tahun, umumnya sudah mencapai kestabilan finansial lebih tinggi dan kebutuhan yang lebih spesifik (ex: sudah berkeluarga) sehingga lebih tertarik menjangkau rumah di segmen harga Rp1-3 miliar atau bahkan di atas Rp5 miliar, baik sebagai tempat tinggal maupun investasi,” jelasnya.

Marisa juga menambahkan, bahwa untuk ukuran bangunan, generasi muda, khususnya di kelompok usia 18-24 tahun dan 25-34 tahun, lebih banyak mencari properti dengan luas lebih kecil, seperti 30-60 meter persegi atau 60-100 meter persegi. Hal ini terjadi karena luas bangunan yang lebih kecil-sedang, umumnya lebih sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial generasi muda.

Selain itu, gaya hidup modern yang praktis serta preferensi tinggal di kawasan yang strategis sering kali membuat generasi muda memilih rumah dengan ukuran yang lebih kecil, namun tetap memenuhi kebutuhan dasar.

Sementara itu, Presiden Direktur LPCK, Gita Irmasari, menyampaikan bahwa LPCK berkomitmen untuk memperluas penawaran dan berinovasi bagi pembeli rumah pertama melalui produk rumah tapak baru yang terjangkau di Lippo Cikarang Cosmopolis.

Dalam periode Januari-September 2024, PT Lippo Cikarang Tbk. (LPCK), pengembang properti kawasan perkotaan dengan fasilitas berstandar internasional Lippo Cikarang Cosmopolis, berhasil mencatat pra penjualan sebesar Rp1,05 triliun.

“Dari angka tersebut, 64% berasal dari produk residensial, 27% dari produk komersial, dan 9% dari produk industri,” jelasnya dalam keterangan tertulisnya dikutip bekasiguide.com pada Jumat, 24 Januari 2025.

Adapun pada Juni 2024, menanggapi tingginya permintaan terhadap produk rumah tapak, LPCK meluncurkan produk XQ Livin yang dirancang khusus untuk generasi muda. Produk baru ini terletak di lokasi strategis yang dilengkapi dengan infrastruktur yang lengkap.

“Produk XQ Livin sendiri terdiri atas dua tipe, yaitu tipe Q10 (36m2) yang dimulai dari harga Rp322 juta dan tipe X (66,9m2) dimulai dari harga Rp609 juta, diluar PPN,” katanya.

Ekbis

“Setelah tiga dekade menjadi destinasi belanja warga Cikarang, kami melakukan beberapa langkah strategis untuk memastikan Lippo Mall Cikarang tetap relevan dan kompetitif. Dengan rebranding ini, kami memperkuat identitas mal melalui pembaruan fasilitas serta penyegaran tenant mix yang lebih variatif. Sebagai salah satu mal yang memiliki sejarah dalam perkembangan Lippo Malls Indonesia, kami berharap Lippo Mall Cikarang tetap menjadi destinasi pilihan bagi keluarga untuk berwisata, berbelanja, dan menikmati pengalaman baru yang lebih nyaman serta modern,” jelasnya dalam keterangan resminya dikutip bekasiguide.com pada Selasa, 11 Maret 2025.

Ekbis

“Kami sangat senang melihat antusiasme warga. Bazar ini kami adakan untuk memberikan harga spesial dan memperkenalkan lebih banyak pilihan produk kepada masyarakat. Dengan konsep ‘Belanja Lebih Banyak, Lebih Hemat’, pelanggan bisa mendapatkan harga lebih murah jika membeli dalam jumlah besar,” ujar Arkan, Kamis, 27 Februari 2025.

Ekbis

“Kami sangat antusias menghadirkan permainan dan pengalaman baru yang seru bagi masyarakat Grand Wisata Bekasi. Tujuan kami adalah menyebarkan kegembiraan dan menciptakan momen terbaik bagi semua orang, sejalan dengan komitmen kami ’30 Tahun Bikin Seru Indonesia,” jelasnya dikutip bekasiguide.com pada Sabtu, 22 Februari 2025.

Ekbis

“Mayoritas market selama ini adalah industri makanan dan minuman seperti Mayora, PT Kimpo Sejahtera, PT Batman Kencana, PT Internusa Food, Indesso, PT Panca Mulia Sejati, Prambanan Kencana, HNI, Amanah Food dan lainnya,” papar Edy pada Jumat, 31 Januari 2025.

Exit mobile version