Ekbis

Warga Bekasi Nikmati Promo PLN Ramadhan dan Lebaran

BEKASI- Ribuan warga di wilayah kerja PLN UP3 Bekasi tak ketinggalan memanfaatkan berbagai promo yang ditawarkan PLN selama Ramadhan 1443 H/2022 sampai dengan Lebaran.

Manager PLN UP3 Bekasi, Rahmi Handayani mengatakan terdapat lima program PLN dalam beberapa waktu lalu diantaranya Promo Ramadhan Berkah, Promo Lebaran Ceria, Promo Nyaman Kompor Induksi, Promo Electrinet Lifestyle dan Promo Extra Daya.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Masyarakat yang menikmati Promo Ramadhan Berkah ada 80 pelanggan dengan tarif sosial befariatif. Untuk Daya 2.200 ada pelanggan, Daya 3.500 6 pelanggan, Daya 4.400 4 pelanggan, Daya 5.500 17 pelanggan, Daya 7.700 19 pelanggan dan Daya 11.000 25 pelanggan,” kata Rahmi, Kamis (19/5/2022).

Sementara untuk Promo Lebaran Ceria terdapat 512 pelanggan yang memanfaatkan program ini. Terdiri dari Tarif Rumah Tangga 481 pelanggan, Tarif Bisnis 27 pelanggan dan Tarif Sosial 4 pelanggan.

BACA JUGA : PLN Bekasi Jamin Pasokan Listrik Aman

“Promo Nyaman Kompor Induksi saat ini paling banyak dinikmati, totalnya mencapai 1.419 pelanggan dengan paling banyak diminati tarif rumah tangga 1.179 pelanggan, tarif bisnis 161 pelanggan dan tarif sosial 79 pelanggan,” ungkapnya.

Sementara itu, Rahmi juga menjabarkan Promo Electrinet Lifestyle yang menyentuh diangka 438 pelanggan. Rinciannya ialah tarif Rumah Tangga dengan 371 pelanggan, Tarif Bisnis 48 pelanggan, Tarif Sosial 19 pelanggan.

“Adapun untuk Program Extra Daya mencapai 524 pelanggan. Dari total pelanggan kami sebanyak 968.114, pendapatan komulatif sampai dengan April 2022 Rp.1.489.908.632.131 dan kWh penjualan sampai dengan April lalu 1.207.420.032 kwh,” ungkapnya.

berita terbaru

Rahmi menjelaskan, promo tersebut merupakan program pemerintah lewat PLN. Program diskon ini disiapkan juga untuk memudahkan dan membantu penambahan daya dengan harga yang terjangkau, sehingga promo dilakukan setiap periode tertentu oleh PLN untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Selain itu, PLN Bekasi mendukung program pemerintah mengenai percepatan implementasi Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) atau Electric Vehicle (EV). Dukungan ini dilakukan dengan cara terus berupaya menyiapkan suplai daya yang cukup untuk kebutuhan demand EV,” tandasnya.

Ekbis

“Setelah tiga dekade menjadi destinasi belanja warga Cikarang, kami melakukan beberapa langkah strategis untuk memastikan Lippo Mall Cikarang tetap relevan dan kompetitif. Dengan rebranding ini, kami memperkuat identitas mal melalui pembaruan fasilitas serta penyegaran tenant mix yang lebih variatif. Sebagai salah satu mal yang memiliki sejarah dalam perkembangan Lippo Malls Indonesia, kami berharap Lippo Mall Cikarang tetap menjadi destinasi pilihan bagi keluarga untuk berwisata, berbelanja, dan menikmati pengalaman baru yang lebih nyaman serta modern,” jelasnya dalam keterangan resminya dikutip bekasiguide.com pada Selasa, 11 Maret 2025.

Ekbis

“Kami sangat senang melihat antusiasme warga. Bazar ini kami adakan untuk memberikan harga spesial dan memperkenalkan lebih banyak pilihan produk kepada masyarakat. Dengan konsep ‘Belanja Lebih Banyak, Lebih Hemat’, pelanggan bisa mendapatkan harga lebih murah jika membeli dalam jumlah besar,” ujar Arkan, Kamis, 27 Februari 2025.

Ekbis

“Kami sangat antusias menghadirkan permainan dan pengalaman baru yang seru bagi masyarakat Grand Wisata Bekasi. Tujuan kami adalah menyebarkan kegembiraan dan menciptakan momen terbaik bagi semua orang, sejalan dengan komitmen kami ’30 Tahun Bikin Seru Indonesia,” jelasnya dikutip bekasiguide.com pada Sabtu, 22 Februari 2025.

Ekbis

“Mayoritas market selama ini adalah industri makanan dan minuman seperti Mayora, PT Kimpo Sejahtera, PT Batman Kencana, PT Internusa Food, Indesso, PT Panca Mulia Sejati, Prambanan Kencana, HNI, Amanah Food dan lainnya,” papar Edy pada Jumat, 31 Januari 2025.

Exit mobile version