Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Politik

Sodikin : Capaian PAD Kota Bekasi Triwulan II 2022 Baik

×

Sodikin : Capaian PAD Kota Bekasi Triwulan II 2022 Baik

Sebarkan artikel ini
Anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi F-Demokrat, Sodikin

BEKASI- Anggota Komisi III DPRD Kota Bekasi Fraksi Demokrat, Sodikin menilai, pencapaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bekasi di triwulan II tahun 2022 terbilang sudah baik.

Sodikin mengungkapkan, saat ini, Pendapatan Daerah (PD) Kota Bekasi telah mencapai 37,66 persen. Sedangkan untuk PAD Kota Bekasi sebesar 39,89 persen.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Untuk rinciannya, ada PAD dari restoran itu sudah masuk Rp149 M. Untuk hotel Rp13 M, PBB Rp220 M, Retribusi Jalan Rp151 M, Tempat Hiburan Rp18, Reklame Rp28 M. Dari total target Rp2,2 Triliun, saat ini sudah dapat Rp800 M,” ujar Sodikin di Ruang Komisi III DPRD Kota Bekasi, Senin (18/7/2022).

Sodikin menilai, pencapaian tersebut terbilang sudah sangat baik pasca pandemi covid-19. Menurutnya, pandemi yang sudah berangsur menurun di tiga bulan kebelakang membuat perekonomian di Kota Bekasi merangkak naik.

Meski demikian, ia mengingatkan kepada dinas terkait, dalam hal ini Badan Pengelolanan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bekasi untuk bisa mengoptimalkan potensi PAD yang sudah dicapai.

“Harus kerja secara sistematis, terencana, terus mendorong masyarakat untuk menunaikan kewajibannya membayar pajak. Dan BPKAD harus  juga cerdas mengoptimalkan uang yang ada. Jangan salah menetapkan anggaran. Harus yang prioritas untuk pembangunan,” pungkasnya. (Adhikarya/Setwan)

Example 120x600
Politik

“Mengawali masa reses pertama di 2025 kali ini selain menyerap aspirasi, saya memberikan kepada lebih dari 150 peserta para ibu rumah tangga yaitu 5 bibit cabai dan terong beserta polibag lengkap dengan pupuk. Menumbuhkan ketahanan pangan di masyarakat jadi tema saya di Reses pertama 2025 kali ini,” jelasnya kepada wartawan usai mengadakan Reses di lingkungan RW.03 kelurahan Duren Jaya, Bekasi Timur pada Kamis, 06 Februari 2025.