Kebakaran melanda toko ban yang berlokasi di Jalan Raya Jatimakmur No 111 RT 002 RW 05 kelurahan Jatimakmur Kecamatan Pondok Gede Kkota Bekasi pada Kamis 5 Juni 2025 pukul 23.35 WIB.
Komandan Pleton B Damkar Kota Bekasi, Haryanto mengatakan petugas berhasil memadamkan api pada Jumat 6 Juni 2025 pukul 08.00 pagi.
“Kami terima laporan kurang lebih jam 11 malam, memang proses pemadaman memakan waktu yang cukup lama, kami turunkan 15 unit ke lokasi,” kata Haryanto.
Haryanto mengungkapkan, penyebab kebakaran ini diduga karena adanya konselting listrik. Hal itu dibuktikan dari keterangan pegawai yang mengaku bahwa toko itu sebelumnya sempat mengalami mati lampu.
“Menurut keterangan dari Pegawai Toko, sebelum Terjadi kebakaran toko dan gudang sempat mati Lampu di karenakan meteran turun setelah di coba di nyalakan kembali muncul percikan api dan asap yang cukup tebal dari belakang toko yg merupakan tempat atau gudang ban,” jelasnya.
Pihaknya memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sedangkan, untuk nominal kerugian yang dialami oleh pemilik toko ban itu masih dalam proses penghitungan.
“Menurut keterangan saksi tak ada karyawan yang menginap, alhamdulillah jadinya tidak ada korban (nihil),” ungkapnya.