Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga meminta keluarga anak yang menjadi korban kekerasan dan pelecehan seksual anak di Kota Bekasi berani speak up.
Ia menyarankan, masyarakat harus berani membongkar kasus pelecehan seksual yang menimpa anak-anak. Dikarenakan, jika tidak dilaporkan kasus tersebut akan terus berulang kali terjadi.
“Sepanjang kasus-kasus yang tidak kita laporkan kalo kita tidak berani speak up kasus yang sama itu akan berulang terjadi contoh sekarang kan sudah berani kasus istri sudah berani melaporkan suaminya yang menyetubuhi anaknya,” kata Bintang saat diwawancarai wartawan pada Rabu, 03 Juli 2024.
Bintang menyatakan, pihaknya akan terus gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang kekerasan seksual anak. Menurut dia, masyarakat tidak perlu takut karena sekarang Indonesia telah memiliki peraturan yang kuat untuk memberantas tindakan pelecehan seksual.
“Makanya kami gencarkan sosialisasi harus berani speak up apalagi kita ini sudah punya payung hukum ya spesialis untuk perlindungan anak yaitu UU no 12 tahun 2022 tentang tindak pidana kekerasan seksual,” tutupnya.