CIKARANG- PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cikarang menyalurkan 13 ekor hewan kurban berupa sapi dalam rangka merayakan keberkahan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah atau 2024. Pemotongan hewan kurban dilaksanakan di Kantor PLN UP3 Cikarang pada Rabu 19 Juni 2024.
Manager PLN UP3 Cikarang, Zamzami mengatakan, belasan hewan kurban ini merupakan kurban dari para pegawai dan Mitra kerja PLN.
“Belasan hewan kurban ini adalah hewan kurban dari para pegawai dan mitra kerja kami di PLN Cikarang,” kata Zamzami dalam keterangan resminya pada Kamis 20 Juni 2024.
Ia melanjutkan, rencananya daging kurban ini akan disalurkan langsung ke lingkungan sekitar kantor PLN UP3 Cikarang dan 4 Unit Layanan Pelanggan yang berada dibawah PLN UP3 Cikarang.
“Daging dari hasil pemotongan hewan kurban akan didistribusikan langsung sebanyak 1.234 paket daging sapi ke masyarakat sekitar kantor PLN UP3 Cikarang dan 4 ULP yang berada di bawah UP3 Cikarang, yaitu ULP Cibitung, ULP Lemah Abang, ULP Cikarang Kota dan ULP Tambun,” ucap Zamzami.
Ia pun berharap, di momen Idul Adha 1445 Hijriyah ini bisa menjadi keberkahan bagi seluruh pegawai PLN UP3 Cikarang dan Mitra Kerja PLN serta memberikan manfaat kepada masyarakat.
“Kita juga berharap, di momen ini, kita dapat meneladani semangat pengorbanan Nabi Ibrahim dan dapat meningkatkan kepedulian kita kepada sesama,” harapnya.
Zamzami juga mengingatkan pelaksanaan kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata kehadiran PLN di masyarakat, tidak hanya melalui layanan kelistrikan, namun juga melalui berbagai kegiatan sosial.
“Kegiatan ini juga membuktikan bahwa PLN tidak hanya hadir untuk melayani kelistrikan, namun juga hadir untuk membantu sesama melalui kegiatan-kegiatan sosial,” tutup Zamzami.
Terpisah, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat Susiana Mutia menyampaikan kegiatan kurban merupakan kegiatan rutin yang dilakukan PLN.
“Momen Idul Adha merupakan momen yang bermakna spiritual dan sosial karenanya PLN hadir dan berbagi kepada mitra kerja serta masyarakat sekitar tempat bekerja,” pungkasnya.