Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Olahraga

PTMSI Kota Bekasi Naikkan Target Emas, Jadikan BK Porprov dan Kejurda Sebagai Ajang Pembuktian

×

PTMSI Kota Bekasi Naikkan Target Emas, Jadikan BK Porprov dan Kejurda Sebagai Ajang Pembuktian

Sebarkan artikel ini
Ketua Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Bekasi, Wahyudi.

Kota Bekasi resmi menjadi tuan rumah Babak Kualifikasi (BK) Tenis Meja Porprov Jawa Barat 2026 sekaligus Kejurda Tenis Meja Jabar 2025, yang digelar di Gedung Olahraga Bang Yan di Komplek Stadion Patriot Candrabhaga, mulai 15–19 Oktober 2025.

Ketua Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Bekasi, Wahyudi, dalam sambutannya menyampaikan selamat datang kepada seluruh kontingen dari 25 kabupaten/kota se-Jawa Barat.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Kami mengucapkan selamat datang di Kota Bekasi. Semoga para atlet dapat menikmati pertandingan selama lima hari ke depan dengan penuh semangat juang dan sportivitas,” ujar Wahyudi dikutip pada Rabu, 15 Oktober 2025.

Wahyudi menambahkan, PTMSI Kota Bekasi menargetkan empat medali emas pada Porprov 2026 mendatang.

“Awalnya kami hanya menargetkan dua emas, namun setelah melihat hasil TC dan tryout atau ujicoba serta performa atlet, target itu naik menjadi empat emas. Kini kami punya atlet unggulan, bukan sekadar potensial,” tegasnya.

Wahyudi juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Bekasi atas dukungan yang diberikan terhadap pembinaan tenis meja.

“Kami sangat berterima kasih kepada Pemkot Bekasi dan khususnya KONI Kota Bekasi yang terus memberikan dukungan penuh terhadap cabor tenis meja. Dukungan ini menjadi motivasi besar bagi para atlet untuk tampil terbaik,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua KONI Jawa Barat yang diwakili oleh Aan Juhana turut memberikan pesan agar seluruh atlet menjunjung tinggi nilai sportivitas selama babak kualifikasi.

“Dari 25 kabupaten dan kota, hanya 15 yang nantinya akan lolos ke Porprov 2026. Para wasit juga kami harapkan bisa berlaku adil di lapangan,” ucap Aan.

Aan juga mengapresiasi pelaksanaan kegiatan di Gedung Bang Yan, yang baru diresmikan untuk mengenang mendiang Bang Yan, tokoh olahraga asal Kota Bekasi yang berjasa saat PON Sumut.

“Ini bentuk penghargaan atas perjuangan almarhum. Semoga beliau mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua PTMSI Jawa Barat Indra Safari menyampaikan apresiasi atas kesiapan tuan rumah dan semangat seluruh kontingen.

“Terima kasih kepada Pemerintah Kota Bekasi dan KONI Bekasi dan PTMSI Kota Bekasi atas dukungannya. Ajang ini adalah langkah awal menuju Porprov 2026. Mari berjuang untuk merebut 15 tiket yang tersedia,” kata Indra.

Ia menambahkan, keharmonisan organisasi tenis meja di Jawa Barat kini semakin solid.

“Kami yakin, dari ajang BK inilah akan lahir atlet-atlet yang bukan hanya membawa nama Jawa Barat, tapi juga kebanggaan bangsa di ajang nasional bahkan internasional,” pungkasnya.

Babak Kualifikasi Tenis Meja Porprov Jabar 2026 menjadi momentum penting bagi pembinaan olahraga tenis meja di Jawa Barat, sekaligus ajang pembuktian semangat dan persaudaraan antar daerah di bawah semangat sportivitas.

Example 120x600
Olahraga

“Kejuaraan semacam ini akan terus digulirkan secara berkelanjutan untuk memfasilitasi atlet dari berbagai kelompok usia. Harapan kami, Kota Bekasi tidak tertinggal dalam pembibitan atlet dibandingkan wilayah lain, khususnya di Jawa Barat,” ujar H. Anton yang juga anggota DPRD Kota Bekasi Komisi III dikutip pada Senin, 29 September 2025.

Olahraga

“Sebagai tuan rumah, kita menginginkan Jujitsu Kota Bekasi bisa meraih medali sebanyak-banyaknya dan mengincar juara umum. Untuk itu, kita memanggil seluruh atlet eks PON Jabar yang tampil di Sumut-Aceh, untuk kembali memperkuat Kota Bekasi dalam PORPROV tahun 2026 mendatang,” ujar Aldo dikutip Bekasiguide.com, Kamis 28 Agustus 2025.