Menteri Koordinator (Menko) Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurthi Yudhoyono meninjau langsung lokasi banjir di Perumahan Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi pada Kamis 6 Maret 2025.
Pada kegiatan ini, AHY mengecek kondisi rumah warga yang sebelumnya terendam banjir. Tidak lupa, ia juga turut menyapa masyarakat yang tengah sibuk membersihkan halaman rumahnya dari endapan lumpur.
“Saya bersama Menko PMK dan Kepala BNPB Wagub Jabar dan Wali Kota, kami semua secara langsung ingin melihat masyarakat yg ada di Kelurahan Duren Jaya yang juga masih terus berbenah tadi semua sedang mencoba membersihkan rumah dan pekarangannya dari banjir yang melanda beberapa hari terakhir,” kata AHY.
Dalam hal ini, AHY juga telah memberikan bantuan berupa alat-alat pendukung untuk membantu warga membersihkan lumpur yang berada di jalan.
“Kami pemerintah pusat juga pemda, BNPB, BPBD berupaya untuk memberikan dukungan secara langsung termasuk dengan alat-alat yg dibutuhkan agar lebih cepat lagi proses pembersihannya karena membersihkan lumpur itu tidak mudah,” jelasnya.