Aktor Laga Sandy Permana (46) tewas usai menjadi korban penusukan saat tengah mengendarai sepeda listrik di Perumahan TNI/Polri, RT05 RW08 Desa Cibarusah Jaya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, pada Minggu 12 Januari 2025
Sandy diduga ditusuk oleh tetangganya yang berinisial NM. Berdasarkan keterangan dari warga sekitar, korban dan pelaku ini pernah terlibat perdebatan sehingga memicu adanya dendam pribadi.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Onkoseno menyatan hingga saat ini kepolisian masih terus mencari keberadaan pelaku.
“Dari hasil cek dan olah tkp kami Korban an. Sandhy ini ditemukan bersimbah darah oleh warga sekitar/tetangga korban,” kata Onkoseno dikutip Bekasiguide.com, Senin 13 Januari 2025.
Ia menyatakan, pihak kepolisian masih terus melakukan pendalaman terkait dengan motif pelaku yang melakukan penusukan terhadap Sandy Permana.
“Untuk motif masih kami dalami ya,” jelas Onkoseno.