Euforia menyelimuti posko pemenangan Calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara dan Sholihin saat mereka mengklaim hasil perolehan suara sementara Pilkada Kota Bekasi 2024.
Berdasarkan hasil Real Count Internal, pasangan ini mengklaim unggul dengan perolehan suara sebesar 48,68%. Kemudian, disusul oleh paslon 03 Tri – Harris 46,74%, dan Uu – Nurul 4,58 %.
Dalam pernyataannya, Heri mengungkapkan bahwa memperoleh suara di angka 50 persen adalah targetnya. Namun, ia tetap bersyukur karena 48% juga merupakan target maksimal yang bisa dicapai olehnya.
” Adapun hasil yang tadi saya sampaikan, memang sesuai dengan target yang memang selain selamanya kita jalankan. Targetnya sih 50 persen ya, target kita. Kalau kemudian 48 persen, ya adalah target maksimal yang sudah bisa kita capai ya,” kata Heri.
Heri terus meminta seluruh masyarakat untuk mengawal proses penghitungan suara yang dilakukan oleh KPU. Hal itu untuk mengantisipasi adanya kecurangan yang dilakukan oleh oknum-oknum dalam proses suara.
” saya minta masyarakat ikut membantu mengawal proses demokratisasi ini agar dilaksanakan secara jujur, transparan, sehingga kemudian tidak ada yang bermain dengan masalah suara yang sudah diberikan rakyat Kota Bekasi,” tutupnya.