Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Ekbis

Jaga Keandalan Listrik, PLN Cikarang Pangkas Ranting Pohon

×

Jaga Keandalan Listrik, PLN Cikarang Pangkas Ranting Pohon

Sebarkan artikel ini
Petugas PLN UP3 Cikarang melakukan pemotongan dahan pohon yang berpotensi mengganggu keamanan kabel milik PLN. (Poto: PLN Cikarang. doc)

CIKARANG- Hujan deras disertai dengan angin kencang yang belakangan ini terjadi di beberapa wilayah Cikarang, berpotensi dapat menyebabkan terganggunya aliran listrik karena pohon tumbang atau ranting pohon yang menyentuh kabel jaringan milik PLN sehingga listrik padam.

“Belakangan ini cuaca ekstrim dan juga angin kencang di wilayah Cikarang menyebabkan pohon tumbang dan dahan pohon yang menyentuh kabel listrik dan bisa mengganggu aliran listrik, hingga terjadi pemadaman” ujar Zamzami selaku Manager PLN UP3 Cikarang dikutip bekasiguide.com pada Jumat 26 April 2024.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

Zamzami juga menyampaikan ; “Upaya dalam menjaga keandalan listrik yaitu dengan melakukan pemotongan dahan pohon yang berpotensi mengganggu keamanan kabel milik PLN, kegiatan ini termasuk kedalam kegiatan pemeliharaan jaringan listrik yang rutin dilakukan oleh PLN” ujar Zamzami.

PLN UP3 Cikarang rutin laksanakan pemangkasan ranting pohon yang mengganggu jaringan kabel listrik di wilayah kerjanya untuk terus menjaga keandalan listrik.

Kegiatan pemangkasan ranting pohon ini dilaksanakan oleh petugas secara rutin di lokasi-lokasi yang membutuhkan pemangkasan karena ranting pohon sudah menyentuh kabel listrik milik PLN.

Selain untuk menjaga keandalan listik, hal ini juga dilakukan untuk meminimalisir potensi bahaya kepada masyarakat.

Kegiatan ini disebut sebagai kegiatan ROW (Right of Way) yang merupakan salah satu kegiatan pemeliharaan jaringan listrik dengan membersihkan jaringan listrik dari benda-benda yang berpotensi mengganggu keandalan listrik.

Jarak aman ranting pohon dari jaringan atau kabel listrik minimal 3 meter dan apabila masyarakat menemukan adanya pohon yang menyentuh jaringan listrik dapat melaporkannya ke PLN melalui PLN Mobile sehingga dapat ditindaklanjuti oleh petugas PLN.

“Jarak minimal dari ranting atau batang pohon ke kabel milik PLN itu adalah 3 meter, jika ada yang kurang dari 3 meter dan mendekati kabel, kami himbau untuk dapat bantu melaporkannya melalui PLN Mobile” tutup Zamzami.

Di tempat terpisah, Susiana Mutia, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat menyampaikan, PLN secara rutin melakukan pemeliharaan jaringan listrik dan pemeliharaan gardu.

Hal tersebut dilakukan untuk menjaga dan memastikan keandalan aset milik PLLN sehingga pasokan listrik dapat terdistribusikan dengan baik ke rumah pelanggan.

“Kami juga telah melakukan pemeliharaan terhadap fasilitas kelistrikan PLN secara rutin sejak jauh hari sebelum Ramadhan. Hal tersebut disiapkan sebagai langkah proteksi sekaligus preventif atau meminimalisasi gangguan listrik yang berakibat padam.” terang Susiana.

Example 120x600
Ekbis

“Persaingan industri bukan hanya soal harga, tetapi juga soal tanggung jawab. Kami meyakini bahwa keberlanjutan dan kualitas harus menjadi prioritas utama dalam membangun infrastruktur nasional. Produk baja yang digunakan harus aman, tahan lama, dan diproduksi secara bertanggung jawab,” ujar Presiden Direktur GRP, Fedaus kepada awak media termasuk bekasiguide.com pada Selasa, 18 Maret 2025.

Ekbis

“Setelah tiga dekade menjadi destinasi belanja warga Cikarang, kami melakukan beberapa langkah strategis untuk memastikan Lippo Mall Cikarang tetap relevan dan kompetitif. Dengan rebranding ini, kami memperkuat identitas mal melalui pembaruan fasilitas serta penyegaran tenant mix yang lebih variatif. Sebagai salah satu mal yang memiliki sejarah dalam perkembangan Lippo Malls Indonesia, kami berharap Lippo Mall Cikarang tetap menjadi destinasi pilihan bagi keluarga untuk berwisata, berbelanja, dan menikmati pengalaman baru yang lebih nyaman serta modern,” jelasnya dalam keterangan resminya dikutip bekasiguide.com pada Selasa, 11 Maret 2025.

Ekbis

“Kami sangat senang melihat antusiasme warga. Bazar ini kami adakan untuk memberikan harga spesial dan memperkenalkan lebih banyak pilihan produk kepada masyarakat. Dengan konsep ‘Belanja Lebih Banyak, Lebih Hemat’, pelanggan bisa mendapatkan harga lebih murah jika membeli dalam jumlah besar,” ujar Arkan, Kamis, 27 Februari 2025.

Ekbis

“Kami sangat antusias menghadirkan permainan dan pengalaman baru yang seru bagi masyarakat Grand Wisata Bekasi. Tujuan kami adalah menyebarkan kegembiraan dan menciptakan momen terbaik bagi semua orang, sejalan dengan komitmen kami ’30 Tahun Bikin Seru Indonesia,” jelasnya dikutip bekasiguide.com pada Sabtu, 22 Februari 2025.