BEKASI- Salah satu tim Voli Kota Bekasi ‘M3’ yang juga merupakan tim milik PLT Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menyelanggarakan tournament Volley Ball Putra tingkat nasional.
Tournament tersebut digelar di lapangan Base Camp M3 Club di Blok C3, perumahan Duren Jaya, Jalan Ramin, RT 07 RW 010, kelurahan Duren Jaya, kecamatan Bekasi Timur, dan berlangsung selama dua hari, yakni 12-13 November 2022.
Ketua umum klub Voli M3, sekaligus Ketua Panitia, Alex Suherman mengatakan, tournament ini diselenggarakan dalam rangka memperingati hari Pahlawan Nasional, juga sebagai moment peresmian lapangan yang akan jadi basecamp klub M3 kedepannya.
“Sebenarnya tournament ini ada dua moment, dalam rangka peringatan hari Pahlawan nasional sekaligus peresmian lapangan voli, ini merupakan basecamp dari tim volley M3,” kata Alex, kepada Bekasiguide.com, Sabtu (12/11/2022).
“M3 itu sendiri singkatan dari Mas Tri Adhianto, jadi yang punya tim M3 adalah mas Tri Adhianto,” sambungnya.
Alex menyebut, bahwa tournament voli putra kali ini diselenggarakan secara nasional, karena diikuti oleh 15 klub, yang salah satunya terdiri dari M3, Artebo, Angkatan Laut, Madang, Banyulangi dan lain-lain.
Diketahui, klub Voli M3 yang dikepalai oleh Tri Adhianto ini sudah berdiri selama dua tahun. Anggota-anggota dari klub M3 merupakan putra putri daerah dari Kota Bekasi yang dibina secara profesional dari mulai SD, SMP, SMA, bahkan sampai Universitas.
Alex mengatakan, pembinaan anak-anak muda dalam klub M3 ini bertujuan agar mereka kedepannya bisa menjadi seorang Atlet yang maju sampai tingkat Nasional.
“Pembinaan dari mulai SD-Mahasiswa. Pembinaan secara profesional kita siap tampil memeriahkan apa saja. Kita persiapkan anak-anak muda ini kita bina supaya jadi atlet lah kalau bisa ya tidak hanya tingkat Bekasi, tapi juga tingkat Porda dan tingkat Nasional,” ujarnya.
Menurut Alex, olahraga apapun itu harus ditunjang dengan pemimpin daerahnya siapapun pemimpinnya.
“Ketika olahraga itu tidak mendapatkan dukungan dari pemimpin daerah saya rasa juga tidak bisa berkembang,” ucapnya.
Alex pun berharap olahraga voli dan lainnya tidak hanya sebagai euforia pemerintah, tapi juga bisa diberdayakan dan dikaryakan.
“Harapan saya selaku ketua umum ‘M3’ club itu anak-anak pemain kita harus diberdayakan jangan hanya dipake untuk PORDA, PON hanya untuk apa, tapi setelah itu dilepas begitu saja, saya minta mereka itu diberdayakan artinya di karyakan jangan hanya make doang. Ya itulah masa depan pemain disitu,” tegasnya. (Mae)