BEKASI- Anggota Komisi II DPRD Kota Bekasi Dariyanto mengatakan, pihaknya meminta perbaikan jalan rusak di Kota Bekasi yang sifatnya besar selesai tepat waktu.
“Supaya dapat segera dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” kata Dariyanto, Kamis (16/6/2022).
Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air menjadwalkan proses perbaikan jalan yang sifatnya besar dimulai pada Juli 2022. Sebab, sebelum dilakukan perbaikan, pemerintah harus melalukan lelang proyek lebih dulu.
Sejumlah jalan rusak parah yang segera diperbaiki pemerintah seperti di Bintara Bekasi Barat dan Bekasi Utara, serta sejumlah titik lainnya yang tersebar di 12 kecamatan.
“Kami berharap bisa selesai tepat waktu, jangan sampai dilaksanakan pada saat musim hujan,” ucap Dariyanto.
Ia menambahkan, perbaikan jalan rusak pada musim hujan sangat berisiko. Selain mempengaruhi kualitas konstruksi, juga berpengaruh waktu pengerjaan, karena bisa molor.