Direktur Utama Perumda Tirta Patriot Ali Imam Paryadi berharap bahwa kondisi kekeringan tidak ada dan El Nino tidak separah tahun lalu sehingga suplai air bersih ke masyarakat pelanggan tidak terganggu.
Sejalan dengan arahan Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi R Gani Muhammad saat kunjungan kerja ke Perumda Tirta Patriot hari ini, Ali Imam Paryadi atau yang akrab disapa Aweng menuturkan akan melakukan langkah antisipatif agar layanan air bersih kepada masyarakat pelanggan tidak terganggu lantaran air tercemar, hitam dan bau.
“Kalaupun terjadi limbah itu kita nanti akan bicarakan kepada PJT 2, simulasinya bagaimana,” ungkapnya dikutip bekasiguide.com pada Selasa 11 Juni 2024.
Walaupun sebenarnya, dikatakan Aweng, Perumda Tirta Patriot akan membangun reserver 2000 yang memang dari Proyek Strategis Nasional (PSN) 1.
“Nah itu paling tidak, sebagai salah satu langkah bagian walaupun memang tidak dapat menyelesaikan seratus persen, tapi paling tidak membantu bagaimana apabila kondisi limbah parah,” kata Aweng.
“Artinya kita secara eksisting, ada air yang bisa kita distribusikan ke warga apalagi ini kalau PSN 1, air Kalimalang, sudah pasti jaminannya air minum,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Aweng mengungkapkan, Perumda Tirta Patriot pada tahun buku 2023 mengalami peningkatan aspek keuangan dengan laba Rp1,8 miliar.
“Jadi yang tahun sebelumnya kita rugi 1,7 miliar lalu di 2023 kita laba 1,8 miliar jadi naik sekitar 205 persen,” pungkasnya.