Jumat, Desember 1, 2023
BerandaPeristiwaTiga Strategi Antisipasi Pencurian Rumsong

Tiga Strategi Antisipasi Pencurian Rumsong

-

Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah tinggal beberapa hari lagi, rumah kosong (Rumsong) yang ditinggal pemudik rawan menjadi incaran pencuri.

Sebagai upaya menekan aksi pencurian, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Dani Hamdani mengatakan pihaknya telah menyiapkan 3 strategi khusus.

“Ada tiga hal yang akan kita lakukan, pertama penegakan preemtif kita bakal kedepankan Babinkamtibnas untuk melakukan komunikasi dengan warga, dengan keamanan dan lingkungan,” kata Dani, Kamis (20/04/2023).

Kedua, Dani mengatakan pihaknya akan melakukan patroli skala besar setiap harinya baik disiang dan malam hari.

“Kita melakukan patroli secara besar yang kita tingkatkan setiap hari. Jadi tidak hanya kegiatan patroli Presisi yang malam hari, tapi kemudian sekarang kita juga akan melakukan diwaktu siang hari,” ucapnya.

Terakhir, Dani menyebut pihaknya akan terus menjaga kerjasama dan koordinasi dengan pihak keamanan di lingkungan warga.

“Bagaimana kita menggerakkan instansi terkait untuk bersama-sama menjaga keamanan di Bekasi agar tidak terjadi seperti rumsong yang terjadi tahun lalu Dari data yang ada dari polsek polsek,” tutupnya. (Mae)

Related articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
spot_img

Latest posts