BEKASI – PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi melalui Tim Badan Penanggulangan Bencana mendistribusikan bantuan ke Cianjur, Jawa Barat. Bantuan yang diberikan berupa bahan sembako dan pakaian laik pakai, kemarin (Rabu malam, 23 November 2022 ).
Pendistribusian bantuan diberikan ke Perumda Tirta Mukti Cianjur, dan selanjutnya akan didistribusikan secara langsung oleh pihak Perumda Tirta Mukti Cianjur kepada warga terdampak.
Selain itu, PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi juga memberikan bantuan langsung kepada 13 warga Cianjur yang juga pekerja di PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi dan terdampak bencana gempa bumi.
Perwakilan Tim Penanggulangan Bencana PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi, Ary Bayu mengatakan, semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban warga Cianjur yang terdampak.
“Semoga bantuan ini bermanfaat dan membantu warga terdampak,” kata Ary. (Bams)