Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Peristiwa

Sekolah di Cabangbungin Dibobol Pencuri, Laptop hingga Kotak Amal Digondol

×

Sekolah di Cabangbungin Dibobol Pencuri, Laptop hingga Kotak Amal Digondol

Sebarkan artikel ini

Aksi pencurian menyasar dunia pendidikan. SDN 03 Jaya Bakti, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi, menjadi sasaran pembobolan pada Senin 26 Januari 2026.

Salah seorang guru SDN 03 Jaya Bakti, Furkon Fauzi mengatakan peristiwa itu diduga terjadi saat kondisi sekolah sedang kosong dan tidak ada aktivitas. Pelaku diduga memanfaatkan situasi sepi untuk melancarkan aksinya.

Scroll Ke Bawah Untuk Melanjutkan
Advertisement

“Memang benar telah terjadi pencurian di sekolah kami. Beberapa aset sekolah hilang,” ujar Furkon dikutip Bekasiguide.com, Selasa 27 Januari 2026.

Berdasarkan hasil pendataan sementara, sejumlah barang yang raib antara lain lima unit laptop, lima unit infokus, dua kamera, serta satu set proyektor. Tak hanya itu, kotak amal yang diperuntukkan bagi anak yatim juga turut dibawa pelaku.

“Yang hilang cukup banyak, mulai dari laptop, infokus, kamera, sampai kotak amal anak yatim,” jelasnya.

Diduga kuat, pelaku masuk dengan cara merusak atau membobol ruang kantor guru untuk mengambil barang-barang tersebut.

Akibat kejadian ini, pihak sekolah mengalami kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Kehilangan tersebut dinilai sangat berdampak pada kegiatan belajar mengajar.

“Kerugian cukup besar dan barang-barang itu sangat penting untuk menunjang proses pembelajaran,” pungkasnya.

Example 120x600
Peristiwa

“Secara umum, kondisi genangan masih terjadi di beberapa titik dengan ketinggian yang bervariasi. Kami terus melakukan penanganan dan koordinasi lintas instansi untuk percepatan penanganan serta memastikan keselamatan masyarakat,” ujarnya dikutip Bekasiguide.com, Jumat 23 Januari 2026.